0

Facebook Tutup Fanpage Hacker Indonesia

Posted by Unknown on 5:29 PM
Facebook menutup fanspage hacker Indonesia "Indonesian Security Down Team" yang beralamat di www.facebook.com/indsecdown, dari jejaring sosial facebook. Dikabarkan, penghapusan fanspage tersebut lantaran adanya tekanan dari pemerintah Australia.
Dikutip Merdeka, Pihak Australia dan sekutu terdekatnya gerah dengan kehadiran para peretas Indonesia yang tergabung dalam Anonymous Indonesia karena telah menyerang sejumlah situs penting Australia dan dianggap telah merongrong wibawa pemerintah negeri Kangguru itu.
Bukan sekadar dihapus, teknik intelijen tingkat tinggi juga dipakai dimana kemudian dibuat fans page palsu. Yang nantinya menjadi semacam perangkap bagi para hacker yang bergabung dan menyerang sesuai perintah fans page palsu itu untuk kemudian dapat diajukan ke pengadilan internasional.



"Kerja sama Facebook dengan intelijen Amerika Serikat memang bukan baru," ungkap pengamat telematika Heru Sutadi.
"Penghapusan fans page ini pasti merupakan atas upaya campur tangan AS melalui NSA maupun FBI, yang merupakan sekutu Australia menurut perjanjian UKUSA, yang kemudian disebut dengan kehadiran "Lima Mata (Five Eyes)" yang terdiri dari Australia, AS, Kanada, Selandia Baru dan Inggris,"lanjutnya.
Kendati demikian, para hacker Indonesia nampaknya tidak kehilangan akal. Akun Twitter dijadikan saran berkomunikasi, selain membuat akun fans page baru di Facebook lagi.
Komunikasi para hacker melalui Indonesian Security Down Team dengan hashtag #stopspyingonIndonesia.
Apakah akun Twitter Indonesia Security Down Team akan bernasib sama dengan fanspage Facebook yang telah dihapus?
Sumber : Merdeka

Semoga bermanfaat,
Salam,
IT.

0 Comments

Post a Comment

Copyright © 2009 IVAN TARIGANS All rights reserved. Theme by Laptop Geek. | Bloggerized by FalconHive.